Perjalanan Menuju Puncak Banteng Raiders, Ungaran, Via Perantunan

Kemarin malam minggu saya naik ke gunung Ungaran bersama beberapa teman. Perjalanan ke puncak gunung Ungaran kami mulai dari basecamp atau pos Perantunan, yang terletal di dusun Gintungan, Bandungan. Untuk menuju ke basecamp kita, dari bundaran pasar Bandungan, kita ambil yang menuju ke utara/atas lurus saja hingga akhirnya menuju kampung terakhir. Di kampung terakhir tersebut( Gintungan), kita akan melihat plang Perantunan.

Jika kita naik sepeda motor, maka kita bisa langsung terus naik terus menuju basecamp yang terletak 1 km di atas kampung tersebut. Akan tetapi jika naik mobil, maka kita harur parkir di tempat parkir yang dikelola oleh warga. Dari tempat parkir tersebut kita bisa berjalan kaki selama 1/2 jam atau lebih atau naik ojek, dengan biaya hanya sepuluh ribu saja.

Di pos Perantunan, kita perlu mendaftar dan membayar tiket 15 ribu per orang. Selama pandemi corona ini wajib membawa surat sehat.

Dari Perantunan hingga puncak, ada 5 pos yang perlu dilalui. Di gunung Ungaran sendiri ada 3 puncak sebenarnya, yaitu puncak Bondolan, puncak Botak dan tertinggi, 2050 mdpl, yaiut puncak Banteng Raiders. Kami sendiri memilih menuju puncak Banteng Raiders.

Meski gunung ini tidak terlalu tinggi, tapi bukan berarti perjalanan ke sana mudah dan mulus. Jika malam hari, bisa membutuhkan waktu 4 jam berjalan dari Perantunan hingga puncak. Jika pagi atau siang dan udara cerah, mungkin bisa ditempuh dalam waktu 3,5 jam.

Perjalanan paling berat terasa dari pos 3 hingga puncak karena memang semakin menanjak dan jalannya licin. Tidak jarang kami harus berpegangan pada akar pohon atau batangnya untuk membantu kami berjalan. Di sana vegetasinya masih bagus, bahkan dua kali saya naik ke sana, selalu bertemu dengan lutung Jawa.

Sayangnya pada pendakian terakhir kemarin, udaranya sangat dingin dan berkabut sehingga kami tidak bisa menikmati indahnya pemandangan dari puncak Ungaran.



Belum ada Komentar untuk "Perjalanan Menuju Puncak Banteng Raiders, Ungaran, Via Perantunan"

Posting Komentar

Mohon isi komentar HANYA terkait dengan artikel yang di bahas di halaman ini. Di larang memberikan link aktif (kami akan menghapusnya dan melaporkan sebagai spam jika anda melanggar)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel